Assalamualaikum,
Halo selamat datang di Artjoka - creative lifestyle personal blog tentang artjoka.
Artjoka adalah ruang dengar dan inspirasi untuk menikmati keseharian dengan cara unik. Artjoka bermula dari sebuah kegelisahan yaitu keinginan untuk tetap kreatif di tengah hiruk-pikuk dunia yang menuntut kita untuk selalu cepat, selalu produktif, dan selalu mengejar angka. di sini, saya memilih untuk berhenti sejenak.
Artjoka dan Filosofi Slow Blogging
Pernahkah kamu merasa dunia bergerak terlalu cepat?
Dulu, saya melihat artjoka sebagai mesin yang harus terus berjalan. ada tekanan untuk selalu up-to-date, mengejar tren, dan memastikan setiap kategori terisi sesuai jadwal yang padat. Namun, di tengah padatnya jadwal postingan, saya justru kehilangan satu hal yang paling berharga, kegembiraan dalam bercerita.
Saya sadar bahwa ide-ide terbaik tidak lahir dari ketergesaan dan butuh waktu untuk bernapas dan butuh hati yang tenang agar tulisan saya dapat dituangkan menjadi kalimat yang lebih memiliki"nyawa".
Itulah alasan mengapa artjoka, kini memilih jalan slow blogging.
Saya ingin artjoka menjadi ruang yang jujur, relate dengan keseharian, dan tetap menunjang produktivitas dengan cara yang lebih manusiawi. Artjoka adalah ruang dengar dan inspirasi bagi kamu yang juga ingin menikmati hidup dengan cara yang sedikit lebih lambat, namun jauh lebih dalam.
Apa yang akan kamu temukan di sini? Kita akan berbincang santai (namun mendalam) tentang:
- Film & musik: cerita tentang karya yang menyentuh hati dan mengubah sudut pandang.
- Desain & teknologi: bagaimana menata ruang dan menggunakan alat digital untuk mendukung hidup yang lebih baik.
- Keuangan & kesehatan mental: cara saya menjaga keseimbangan dompet dan pikiran agar tetap tenang menjalani hari.
- Ruang dengar & aspirasi : lebih dari sekadar blog, saya ingin artjoka menjadi tempat bagi kita untuk saling mendengar. sebuah ruang bagi aspirasi yang seringkali teredam oleh bisingnya ekspektasi.
Terima kasih sudah mampir dan mari menikmati keseharian dengan cara kita sendiri yang mungkin sederhana, namun tetap unik.
Artjoka dan Gaya Hidup Kreatif
Kecintaan saya terhadap dunia seni, mendorong saya untuk membuat Artjoka. Tidak hanya sebagai media healing tapi juga media belajar. Besar harapan saya, dengan hadirnya Artjoka sebagai creative lifestyle personal blog, dapat menginspirasi teman-teman pembaca dalam menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih bermakna, mudah dijalani, lebih efisien, efektif dan tentu saja lebih bahagia.
Bagi saya, gaya hidup kreatif bukan berarti kita harus selalu menghasilkan karya seni yang brilian dan unik setiap hari. Di artjoka, kreativitas merupakan sudut pandang dan cara untuk menyiasati keseharian agar tidak terasa membosankan, bantu menemukan ide, inspirasi, semangat, dan motivasi dengan harapan membantu meningkatkan produktivitas.
Menurut versi artjoka, menjalani gaya hidup kreatif berarti, menemukan estetika dalam ruang yang terbatas, menyimak dengan hati saat kita menonton film atau mendengarkan musik, dan menemukan inspirasi baru bagi kesehatan mental kita.
Bagi saya, kreativitas adalah bumbu yang membuat hal-hal biasa menjadi luar biasa. ia adalah jembatan antara ide dan realita. Di sini, kita tidak sedang berlomba untuk menjadi yang paling artistik, tapi kita sedang belajar bersama untuk menjadi "arsitek" bagi kebahagiaan kita sendiri.
Melalui setiap tulisan yang mengalir apa adanya, saya ingin mengajak kamu melihat bahwa gaya hidup kreatif adalah tentang keberanian untuk menjadi unik, tetap produktif dengan tempo kita sendiri, dan merayakan setiap proses kecil dalam menikmati hidup.
Artjoka Dibuat Untuk Siapa?
Sebagai generasi milenial, ofkors blog Artjoka - Creative lifestyle saya buat untuk teman sebaya saya. Tapi, artjoka juga hadir menemani keseharian gen Z untuk meraih hidup yang lebih bermakna, nggak hanya sekedar rutinitas.
Artjoka bisa menjadi tempat berpikir bersama, berkontemplasi, mencari ide, atau sekadar mampir ketika kamu butuh dorongan kecil untuk mulai membuat sesuatu.
Penulis Artjoka
Halo,
Perkenalkan, saya Eka, seorang Blogger Bandung, ilustrator digital, dan ibu dari dua anak dengan latar belakang pendidikan disiplin ilmu di bidang Kimia Industri, Agribisnis Pertanian dan Arsitektur Lanskap (Wow, banyak ya, wkwkwk).
Perjalanan akademis yang saya miliki mengajarkan saya pentingnya menggabungkan ketelitian, estetika, dan inovasi yang kemudian menjadi landasan utama dalam menulis artikel di blog Artjoka. Maka jangan heran, jika artikel di artjoka biasanya memiliki jumlah kata lebih dari 1200, wow ya!! Tapi tenang, Insyaallah tulisannya gak bikin bosen dan gak terasa panjang, tahu-tahu udah beres aja.
Saya senang mengungkap hal ihwal dan fakta mengingat pentingnya informasi yang valid untuk disajikan dalam artikel sebagai landasan argumen atau opini, jadi mohon maaf yaaa, kalian pasti akan selalu menemukan sub bab berjudul : Sejarah, Awal mula atau ....adalah, So, mudah-mudahan terbiasa ya.
Disclaimer, semua tulisan di blog artjoka lahir dari pengalaman, observasi, dan tentu saja, rasa ingin tahu saya terhadap berbagai hal yang terjadi di kehidupan sehari-hari. Mulai yang update, random hingga unik dan yang remeh tapi kadang kepikiran.
Terima kasih ya sudah berkunjung ke Artjoka. Semoga setiap tulisan di blog Artjoka bisa menjadi teman yang menyenangkan dan bermanfaat dalam menjalani kehidupan sehari-hari yang lebih bermakna dan menyenangkan.
Achievement Eka FL
Alhamdulillah sejak memutuskan konsisten menjadi bloger tahun 2019, saya beberapa kali mengikuti lomba blog dan memperoleh penghargaan, seperti
- Juara 2 Jurnalistik Dasar Tempo : Lomba Menulis Blog Berhadiah Buku dan Kelas Menulis Tempo Institute ( Periode 02 - 20 Juli 2020 )
- Juara 1 Sayembara menulis Paid Guest post Creameno #1 : https://www.creameno.com/2020/08/congratulations.html : Periode 06 Agustus 2020
- PEMENANG TOPUP EMONEY @50RIBU : KBL Blog Competition 2020 ( Periode 30 Juli-10 Oktober 2020 )
- Juara 2 Lomba menulis Blog Female Blogger Banjarmasin dan Gloskin Banjarmasin, dengan Tema : Hadiah terindah untuk Ibu" tahun 2020
- Juara 4 Blibli Blog Competition 2022
- Top 10 Winner, Zenfone 9 Blog wrting Competition 2022
- Juara 2 Favorite lomba menulis Hipwee X Wuling Writing Competition 2022
- Juara Money idr 1.000.000, Sampoerna University Blog Competition 2023
![]() |
| Juara 1 Sayembara menulis Paid Guest post Creameno #1 |
![]() |
| Top 10 Winner, Zenfone 9 Blog wrting Competition 2022 |
![]() | |
| Juara Money idr 1.000.000, Sampoerna University Blog Competition 2023 |
![]() |
| KBL Blog Competition 2020 |
![]() |
| Juara 2 Favorite lomba menulis Hipwee X Wuling Writing Competition 2022 |
![]() |
| Juara 2 Jurnalistik Dasar Tempo : Lomba Menulis Blog Berhadiah Buku dan Kelas Menulis Tempo Institute ( Periode 02 - 20 Juli 2020 ) |
![]() |
| Juara 4 Blibli Blog Competition 2022 |
Mari Terhubung!
📧 Email: ekafitrianilarasati@gmail.com
📱 Instagram: @efila
🌐 Website: Artjoka.com
Salam hangat,
Eka FL
.png)









Posting Komentar
Posting Komentar